Senin, 31 Desember 2012

Balok dan Kubus

Bangun ruang adalah bagian ruang yang dibatasi oleh himpunan titik-titik yang terdapat pada seluruh permukaan bangun tersebut. 
diantaranya balok dan kubus
a. Balok
Balok adalah sebuah bangun ruang yang terbentuk dari enam buah persegi panjang.
Balok memiliki 6 buah sisi,12 rusuk dan 8 titik sudut.Sisi pada balok berbentuk persegi panjang ,gabungan keenam sisi berbentuk persegi panjang akan membentuk sebuah jaring jaring.
Elemen balok : 
  • Panjang (p) adalah rusuk terpanjang dari alas balok.
  • Lebar (l) adalah rusuk terpendek dari sisi alas balok.
  • Tinggi (t) adalah rusuk yang tegak lurus terhadap panjang dan lebar balok.

Luas permukaan

Luas = 2 ( p.l + p.t + l.t )
Volume = p . l . t


dimana : 
p => Panjang 
l  => Lebar
t  => tinggi


b. Kubus

Kubus adalah bangun ruang 3 dimensi yang terbentuk dari enam buah persegi.kubus memiliki Memiliki 6 buah sisi yaitu ABCD,EFGH,BCEF,ADGH,ABFG dan CDEH. Memiliki 12 Rusuk yaitu AB,BC,CD,AD,BH,AG,CE,DH,GH,GF,FE dan HE. Memiliki 8 titik sudut yaitu,A,B,C,D,E,F,G, dan H.
Kubus juga disebut bidang enam beraturan, selain itu juga merupakan bentuk khusus dalam prisma segi empat.
 Luas = 6.s.s
Volume = r.r.r













Tidak ada komentar:

Posting Komentar